Abu Khalid Yazid bin Harun bin Zadzi al-Wasithi
Abu Khalid Yazid bin Harun bin Zadzi al-Wasithi
Abu Kholid Yazid bin Harun bin Zadzi. Menurut suatu pendapat, nama Zadzi ini adalah Zadzan bin Tsabit As-Salami Al-Wasithi. Kakek Yazid Al-Wasiti yang bernama Zadzan ini adalah budak Ummu Ashim, istri Uthbah bin Farqad, yang kemudian dimerdekakan. Ada pula pendapat yang mengatakan bahwa dia dia aslinya berasal dari daerah Bukhoro. Ibnu Abi Hatim berkata, “Ketika aku bertanya kepada ayahku tentang Yazid bin Harun, maka dia menjawab, “Dia adalah seorang imam yang tsiqoh dan hadits yang diriwayatkan dapat dipercaya. Oleh sebab itu, kapasitasnya tidak perlu ditanyakan lagi.” Guru dari Imam Ahmad bin Hambal ini mempunyai kharisma yang luar biasa. Kharisma itu muncul karena kesaksian dari para guru dan murid-murid beliau yang mengenal beliau sebagai ulama yang tsiqah. Hampir tak seorang pun dari guru dan murid beliau yang mendapati kekurangan beliau. Hadits yang beliau riwayatkan adalah hadits yang shahih. Kuatnya hafalan Abu Khalid Yazid bin Harun sudah dikenal di seluruh penjuru negeri mus…