Ayyub as-Sakhtiyani - Abu Bakar al-Bashri
Ayyub as-Sakhtiyani - Abu Bakar al-Bashri
Ayyub as-Sikhtiyani (66-131 H/685-748 M) adalah seorang ahli Fiqh yang kaya Hujjah, ahli ibadah haji, pemilik akhlak yang selalu berteman dengan kebenaran. Dialah salah seorang pemuka Tabi'in yang telah meriwayatkan hadits dari Imam Nafi' pada banyak kesempatan dan narasinya terdapat dalam semua 6 kitab hadits utama. Ia berasal dari Basrah dan pernah melihat (bertemu dengan) Anas bin Malik, shahabat nabi. Ia wafat ketika terjadi wabah di Basrah pada tahun 131 H/748 M. Guru-Gurunya : Beliau mendengar ilmu dari Sa'id bin Jubair, Abu 'Utsman An-Nahdi, Abul 'Aliyah Ar-Riyahi, Abu Qilabah Al-Jarmi, Abdullah bin Syaqiq, Al-Hasan Al-Bashri, Al-Qasim bin Muhammad bin Abi Bakr, Nafi' maula Ibnu 'Umar, Muhammad bin Sirin, Atha' bin Abi Rabah, Jabir bin Zaid dan selain mereka. (Siyar A'lamin Nubala' 6/16). Murid-Muridnya : Para Ulama yang meriwayatkan dari beliau Muhammad bin Sirin, Qatadah, Az-Zuhri, 'Amr bin Dinar, Yahya bin Abi Katsir, Syu'bah, S…