Biografi Zaid bin Haritsah (578-629)
Biografi Zaid bin Haritsah (578-629)
Zaid bin Haritsah adalah sahabat nabi Muhammad , yang menjadi panglima Perang Mut'ah . Zaid bin Haritsah berasal dari kabilah Kalb yang menghuni sebelah utara jazirah Arab. Di masa kecilnya, ia ditangkap oleh sekelompok penjahat yang kemudian menjualnya sebagai seorang budak. Kemudian ia dibeli oleh Hukaim bin Hisyam keponakan dari Khadijah . Oleh Khadijah , ia diberikan kepada Nabi Muhammad yang kemudian memerdekakan Zaid bin Haritsah. Ia adalah salah satu orang yang pertama dalam memeluk agama Islam. Ia mati sebagai syuhada dalam perang Mu'tah. Biografi Su’da binti Tsalabah bepergian mengunjungi familinya, Bani Ma’an. Dia membawa anaknya yang masih kecil, Zaid bin Haritsah Al Ka’by. Belum berapa lama di tinggal di sana, segeromboilan orang berkuda Bani Qain, datang menyerang desa itu, lalu merampok harta benda penduduk, unta dan menculik anak-anak. Diantara anak-anak yang diculik mereka termasuklah Zaid bin Haritsah, anak Su’da. Umur Zaid ketika itu baru menginjak delapan tahun. Pa…